https://tribratanews-resacehsingkil.aceh.polri.go.id – Personil Polsek Suro Melakukan Tindakan Pencegahan Lakalantas Dijalan Raya Yang Tertumpah Minyak CPO

 

Aceh Singkil , 26 oktober 2023 – Personil Polsek Suro Polres Aceh Singkil merespon cepat atas Laporan Masyarakat atas terjadi nya tumpahan Minyak Crude Palm Oil ( CPO ) di Jalan Provinsi Desa Seulampi kec. Suro Kab. Aceh Singkil.

Tumpahan minyak CPO dari mobil tangki pengangkut CPO dengan Nomor Polisi BK 8701 DB pada saat melintasi jalan Provinsi Desa Seulampi Kec. Suro Kab. Aceh Singkil terjadi pada hari Kamis 26 Oktober 2023 sekitar pukul 14.00 wib. Akibat dari tumpahan minyak CPO tersebut mengakibatkan jalan sepanjang 100 meter menjadi licin dan rawan mengakibatkan kecelakaan.

 

Personil dari Polsek Suro dengan cepat mengantisipasi agar tidak terjadinya kecelakaan Lalu lintas dengan cara menimbun tumpahan minyak CPO tersebut dengan pasir. Terlihat perseonil polsek Suro Polres Aceh singkil dibantu masyarakat sekitar menimbun jalan sepanjang 100 meter yang merupakan jalan tanjakan dan menikung

Kapolres Aceh singkil AKBP Suprihatiyanto, melalui Kapolsek Suro Iptu Irvan Krisdiyanto dalam keterangan nya mengatakan, “ pada saat Mobil Tangki dengan Nomor Polisi BK 8701 DB yang membawa CPO melintas di jalan yang menanjak dan menikung di jalan provinsi desa Seulampi Kec. Suro Kab. Aceh Singkil tersebut mengakibatkan CPO tumpah ke jalan sepanjang 100 Meter. Untuk menghindari kecelakaan Lalu lintas di jalan, personil polsek Suro kami perintahkan untuk melakukan penimbunan dengan material pasir yang di bantu juga dengan masyarakat sekitar. Sehingga masyarakat yang melintas tidak terjadi kecelakaan.”ujarnya.

 

Selain melakukan penimbunan dengan pasir , personil Polsek Suro juga melakukan pengaturan lalu lintas dan memberi tanda peringatan kepada pengguna jalan raya. Dengan mengutamakan kenyamanan bagi pengguna jalan agar terhindar dari kecalakaan dan selamat sampai tujuan masing-masing.

Kapolsek Suro juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati saat melakukan perjalanan di jalan raya, dan terutama kepada para pemilik angkutan minyak CPO agar lebih memperhatikan dan melakukan pengecekan terhadap muatan CPO yang dibawa agar tidak tumpah dengan melakukan pengecekan berulang guna menghindari kecelakaan lalulintas terhadap diri sendiri maupun orang lain.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *