Singkil – Personel Kepolisian Resor (Polres) Aceh Singkil melakukan pengamanan ketat terhadap keberangkatan Gubernur Aceh H. Muzakir Manaf dan Rambongan dari Bandara Syekh Hamzah Fansyuri yang ingin betolak kembali untuk melanjukan kegiatan pemerintahan lainnya, Pengamanan ini dilakukan setelah Gubernur Aceh menghadiri acara pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Singkil. Minggu, 16 Februari 2025.
Kapolres Aceh Singkil, AKBP Suprihatiyanto,S.I.K. menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan Gubernur Aceh beserta rombongan. “Kami telah menerjunkan personel untuk mengawal seluruh rangkaian kegiatan hingga keberangkatan beliau melalui Bandara Syekh Hamzah Fansyuri,” ujarnya.
Dalam proses pengamanan ini, petugas melakukan penjagaan di sejumlah titik strategis, termasuk rute perjalanan menuju bandara serta area sekitar lokasi keberangkatan. Selain itu, pihak kepolisian juga berkoordinasi dengan instansi terkait guna memastikan situasi tetap kondusif.
Acara pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Singkil berlangsung dengan lancar dan tertib. Sehari setelah prosesi pelantikan, Gubernur Aceh langsung bertolak menuju bandara untuk melanjutkan agenda pemerintahan lainnya.
Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan setiap rangkaian kegiatan pejabat negara di Aceh Singkil dapat berjalan aman dan lancar tanpa gangguan. Polres Aceh Singkil juga menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.