Singkil – Personel Kepolisian Resor (Polres) Aceh Singkil dikerahkan untuk mengawal pendistribusian logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) di seluruh wilayah Aceh Singkil. Selasa, 26 November 2024.

Kapolres Aceh Singkil, AKBP Suprihatiyanto,S.I.K., menyatakan bahwa pengawalan ini dilakukan guna memastikan keamanan dan kelancaran distribusi logistik Pilkada, termasuk kotak suara, surat suara, dan perlengkapan lainnya.

“Kami menugaskan personel untuk mengawal logistik secara ketat. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, seperti sabotase atau keterlambatan distribusi, sehingga pelaksanaan Pilkada berjalan lancar dan aman,” ujar Kapolres.

Proses distribusi dilakukan dengan menggunakan kendaraan khusus yang diawasi langsung oleh petugas keamanan. Selain itu, Polres Aceh Singkil juga berkoordinasi dengan Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Singkil dan pemerintah daerah untuk memastikan logistik tiba tepat waktu di lokasi tujuan.

“Personel kami juga sudah ditempatkan di setiap PPS untuk menjaga keamanan hingga pelaksanaan pencoblosan pada hari Rabu, 27 November 2024 berjalan dengan lancar dan aman,” tambahnya.

Dengan pengawalan ketat ini, diharapkan logistik Pilkada 2024 dapat tiba di setiap PPS dalam kondisi aman dan tidak ada hambatan yang berarti, sehingga masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya tanpa kendala.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *